Pada hari Jum.at 14 Oktober 2022 SMA Negeri 1 Bobotsari kembali melakukan In House Training (IHT) dalam rangka Implementasi Sekolah Penggerak. Tema yang diambil adalah Manajemen Psikologi bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan. Ibu Kurniasih Dwi Purwanto, M.Psi dari RSUD dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga menjadi pemateri pada kesempatan kali ini.
Satu adalah jumlah terkecil untuk melakukan hal yang besar. Tidak ada hal hebat yang dilakukan sendirian, jadilah bagian dari tim ~ TEAM WORK
Mari bersinergi memberikan pelayanan yang baik secara personal dan prosedural, guna mewujudkan “Guru Sehat, Siswa Hebat”.